Alhamdulillah for everything ^_^



Rasanya waktu berjalan begitu cepat, ah… yang perlu diperhatikan yakni pada ‘produktif atau tidak’ ? hahaha…

Yah… saat ini memasuki masa transisi. Lebih tepatnya masa memiliki waktu luang yang cukup banyak. Hal ini perlu diwaspadai, karena dapat tergelincir pada keadaan ‘comfort zone’, terbiasa dengan aktivitas yang sangat padat, kalau teman-teman bilang sih aktivitas menjadi ‘wanita karir’, hahaha… kuliah, penelitian, seminar, organisasi, kegiatan sosial, ‘travelling’, berubah menjadi full kegiatan di dalam rumah. Istilahnya ‘training’ menjadi ibu rumah tangga. Hehe…   Kalau tak disikapi dengan kreatif, aktivitas di dalam rumah yang berulang terus menerus akan membuat bosan. Nah… perlu ada sebuah perencanaan yang dibuat, membuat daftar hal-hal apa saja yang dilakukan selama sehari tersebut. Agendakan dalam daftar tersebut kegiatan yang berbeda dari hari biasanya. Misalnya berkreasi membuat masakan dengan resep baru, membuat jus dengan aneka kreasi, merajut, menulis, ngejurnal, kegiatan apa saja yang membuat kita terus belajar banyak hal. Belajar tidak melulu di bangku formal. ‘Life long learning’


Ketika berpikir sejenak tentang aktivitas di dalam rumah, satu saja ambil contoh ‘bersih-bersih’, entah itu menyapu, ngepel, nyuci piring, nyuci baju, ataupun merapikan barang-barang. Kalau kita pikirkan sejenak dari berbagai aktivitas tersebut, kita sedang melakukan latihan-latihan. Latihan untuk peduli (awareness), tekun, peduli lingkungan, sabar, disiplin, kerja keras, dan berpikir kreatif. Tak kalah pentingnya, hal yang paling utama dari melakukan berbagai aktivitas yakni niat diawal. Sayang sekali jika aktivitas dunia kita tidak menghantarkan kita lebih mendekat untuk mendapat ridlo Nya. Semoga setiap aktivitas yang kita lakukan dapat bermanfaat dan membawa keberkahan. ^_^      



Comments

Popular posts from this blog

Parenting : Bagaimana jadi emak rempong yang sabar ?